“Komite Sekolah dalam menjalankan perannya, setidaknya ada empat hal yang harus di optimalkan…”
SUKABUMI, KILASINFO – Sekitar 500 orang Komite Sekolah tingkat Sekolah Dasar (SD)/Madrasyah Ibtidaiyah (MI) dan Sekolah Menangah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (Mts), Forum Kerja Kepala Sekolah (FKKS) dan Persatuan Guru Republik Indonesi (PGRI) mengikuti rapat kerja (raker) dewan pendidikan.
Raker yang bertujuan untuk mengevaluasi program kerja yang sudah dilaksanakan komite sekolah tersebut digelar di Auditorium Universitas Nusa Putra Cibolang Sukabumi, Sabtu (10/12/2022).
“Dalam melaksanakan tufoksi organisasi, diharapkan bisa membangun sinergitas dan komunikasi yang baik dengan pemkab sukabumi,” kata Hj Lidiawati, panitia pelaksana.
Menurutnya, raker yang digelarnya tersebut bertujuan untuk mengevaluasi program kerja yang sudah dilaksanakan komite sekolah.
“Ada 500 orang Komite Sekolah tingkat SD/MI dan SMP/Mts), FKKS dan PGRI yang ikut raker agar terbangun sinergitas dan komunikasi yang baik dengan pemkab sukabumi,” jelasnya.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengatakan, Raker bertema meningkatkan peran dan fungsi komite sekolah melalui pemberdayaan masyarakat, menekankan komite sekolah untuk memperhatikan peran dan fungsinya dengan baik
“Komite Sekolah dalam menjalankan perannya setidaknya ada empat hal yang harus di optimalkan,” katanya.
Pertama sebagai pemberi pertimbangan terhadap kebijakan di satuan pendidikan.
Kedua, sebagi Pendukung.
Ke tiga sebagai pengontrol.
Ke empat sebagai perantara antara Pemerintah dengan masyarakat.
“Komite Sekolah harus memahami tugas dan fungsinya dengan baik, salah satunya dapat memaksimalkan pemberdayaan masyarakat serta peningkatan mutu pendidikan pada satuan pendidikan masing-masing,” katanya. ***
